Berita Seputar Teknologi, Komputer, Hardware, Software, Gadget, Ponsel

Kamis, 20 Februari 2014

Venera Volt V1, Smartphone Android Tangguh Dual SIM Murah

Venera yang merupakan salah satu produsen ponsel yang digawangi oleh PT Teletama Artha Mandiri (TAM) kembali menghadirkan salah satu perangkat terbaru mereka yang diberi nama Venera Volt V1. Smartphone ini adalah langkah lanjutan setelah pabrikan ponsel tersebut telah sukses dengan produk mereka yakni Venera Volt V5.

Marketing perusahaan TAM, Trisnawan Tjipto mengatakan bahwa Venera Volt V1 dihadirkan bagi konsumen yang menginginkan perangkat smartphone bertenaga tangguh dengan harga murah namun bukan murahan dan memiliki kemampuan yang setara dengan smartphone-smartphone premium.

Venera Volt V1 sendiri hadir dibalut layar berukuran 3.7 inci resolusi WVGA 800 x 480 pixel dan mampu menampilkan kualitas gambar atau video yang lebih jernih. Dimensi bodinya berukuran 113x 58 x 9,5 mm dengan bobot 110 gram.

Untuk urusan kameranya, Venera Volt V1 sudah dihadirkan dua buah lensa kamera yang masing-masing kamera utama beresolusi 2 megapixel plus LED Flash Light serta kamera sekunder di bagian depan resolusi 0,3 megapixel atau jenis VGA. Kamera depan ponsel dapat mengambil gambar panorama serta dapat digunakan untuk merekam video dan juga aktifitas video call dengan kamera depan.

Beralih ke sektor tenaga pacu, Venera Volt V1 ditenagai oleh chipset Mediatek MT6572  yang mengusung prosesor dual core clock-speed mencapai 1.2 GHz, pengolahan grafis atau GPU dari Mali 400 serta memori RAM kapasitas 512MB. Untuk mendukung penyimpanan data, Venera Volt V1 sudah dilengkapi memori internal kapasitas 4GB dengan perluasan memori eksternal, microSD up to 32 GB.

OS Android versi 4,2 Jelly Bean adalah salah satu platform yang dijalankan pada smartphone Venera Volt V1. Berbagai aplikasi-aplikasi menarik seperti Line, KakaoTalk, Path, Facebook, Twitter termasuk BBM (Blackberry Messenger) telah didukung dan dapat anda nikmati.

Mendukung fitur jaringan ganda atau Dual SIM GSM yang berjalan di jaringan 3G serta dukungan fitur WiFi, dan juga Bluetooth untuk konektifitas datanya. Fitur-fitur hiburan lain seperti MP3/Audio/Video playerm radioFM dan juga disokong oleh baterai kapasitas 1100 mAh.

Ponsel ini akan tersedia dalam 3 pilihan warna yakni warna putih, hitam, dan juga biru muda. Bagaimana anda tertarik?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Venera Volt V1, Smartphone Android Tangguh Dual SIM Murah

0 comments:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya