Berita Seputar Teknologi, Komputer, Hardware, Software, Gadget, Ponsel

Sabtu, 23 November 2013

Smartfren Rilis 3 Smartphone Android Terbaru

Salah satu vendor lokal yang juga provider jaringan CDMA tanah air, smartfren kembali merilis 3 buah smartphone android teranyarnya. Ketiga perangkat tersebut bakal dibanderol dengan harga terjangkau berbekal spesifikasi yang tangguh. Rencananya bakal dirilis pada kuartal pertama, pada Maret 2014 tahun depan. Produk-produk teranyar tersebut adalah Andromax G, Andromax U3 dan Andromax i2 yang dibuat oleh produsen asal China, HiSense.

Lantas seperti apa spesifikasi dan fitur-fitur yang ada pada ketiga smartphone tersebut? Nah berikut ini adalah 3 Smartphone Android Terbaru besutan smartfren :

Pertama, Andromax G. Ponsel ini merupakan salah satu perangkat android yang ditenagai oleh prosesor Quad-core berkecepatan 1.2 Ghz menggunakan chipset dari Qualcomm Snapdragon. Layarnya berukuran 4,5 inci dan menggunakan teknologi IPS. Mendukung fitur Dual Sim card (CDMA-GSM) dan disokong oleh sistem operasi Android versi 4.1 Jelly Bean.

Selanjutnya, Andromax U3. Adalah smartphone yang didukung spesifikasi canggih dengan dukungan layar berukuran 4,7 inci dengan performa prosesor quad core 1,2 GHz chipset dari Qualcomm Snapdragon. Mengadopsi sistem operasi android 4.1 Jelly Bean dengan fitur-fitur seperti kamera utama resolusi 8 megapixel with auto-focus dan LED Flash serta fitur Dual SIM card (CDMA+GSM).

Yang ketiga adalah smartphone Andromax i2, mengusung layar 4,5 inci teknologi IPS, smartphone tersebut ditenagai oleh sebuah chipset dari Qualcomm Snapdragon yang mengusung prosesor quad core clock-speed 1,2 GHz  dan mengadopsi sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean. Seperti kedua ponsel di atas, Andromax i2 juga dilengkapi fitur Dual Sim Card (CDMA dan GSM).

Tapi sayangnya, belum ada informasi resmi terkait harga yang bakal ditawarkan oleh ketiga smartphone tersebut. Kita tunggu saja kehadirannya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Smartfren Rilis 3 Smartphone Android Terbaru

0 comments:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya