Berita Seputar Teknologi, Komputer, Hardware, Software, Gadget, Ponsel

Minggu, 03 Agustus 2014

ASUS Xonar U5, Soundcard USB Yang Praktis

Biasanya soundcard tambahan berupa internal dan menggunakan interface PCI. Namun jika Anda ingin yang lebih praktis, dapat menggunakan soundcard dengan interface USB yang penginstalannya lebih mudah dan ringkas. Satu yang dapat dilirik adalah ASUS Xonar U5. Fitur yang dibawanya adalah 5.1-channel surround sound, 192kHz/24-bit high definition audio, teknologi Perfect Voice dan output untuk mikrofon. Ditambah dengan aplikasi Sonic Studio yang memungkinkan pengguna untuk mengatur output audio sesuai kebutuhan.

ASUS Xonar US cocok untuk pengguna laptop yang menginginkan pengalaman 5.1-channel surround sound yang ringkas.

Berbicara aplikasi Sonic Studio, di dalamnya terdapat pengaturan dasar seperti volume dan pemilihan channel, berikut juga dengan preset audio dan kontrol instal satu klik untuk keseluruhan style suara. Peningkatan kualitas audio dapat dilakukan dengan mengontrol beberapa tool seperti equalizer. Bass Boost untuk bass lebih dalam, Voice Clarity untuk membuat vokal lebih terdengar detail, dan Compressor untuk mengatur dynamic range audio.

Kemudian untuk suara yang dihasilkan oleh mikrofon juga mendapatkan perlakukan yang sama untuk kualitas. Teknologi Perfect Voice memungkinkan gamer berkomunikasi dengan suara yang jernih karena background noise hingga 20dB.

Penginstalan ASUS Xonar U5 sangatlah mudah karena menggunakan interface USB saja. Di dalam soundcard portable ini juga terdapat amplifier headphone kualitas tinggi yang dapat menghasilkan suara detail dan kaya. Suara ledakan dan langkah kaki pada game dapat terdengar realistis sehingga pengalaman bermain lebih maksimal.

Namun sayang sekali Kabar Technology belum mendapat kabar mengenai harganya dan kapan Asus Xonar U5 ini akan masuk ke pasar Indonesia.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : ASUS Xonar U5, Soundcard USB Yang Praktis

0 comments:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya