Berita Seputar Teknologi, Komputer, Hardware, Software, Gadget, Ponsel

Rabu, 04 Desember 2013

HIS Radeon HD 7970 3GB Ice Q X2, Update GPU Pada Seri IceQ X

Sebagai arsitektur GPU yang ada saat ini cukup mengesankan, banyak pabrikan rekanan dari pihak pembuat GPU telah melakukan berbagai kostumisasi, terutama dengan label OC (Over Clocked). Sehingga desain referensi yang dikeluarkan dari pihak pembuat GPU sendiri telah mengalami upgrade yang meningkatkan daya tarik penggunanya, terutama overlocker atau gamer. Di antara semua itu versi baru dengan peningkatan teknologi grafis saat ini, telah dirilis di pasaran yakni HIS seri IceQ X2 yang update dari seri IceQ dengan menonjolkan desain heatsink berkapasitas termal tambahan dan desain kipas yang sepenuhnya telah direvisi. Untuk ulasan ini, kita akan melihat HIS HD 7970 GHz Edition IceQ X2, pada kecepatan clock referensi AMD. Dan memang saat ini HIS tidak menjual versi overclock dari HD 7970 yang menggunakan "Turbo".

Desain
Konstruksi IceQ X2 tidak mencerminkan sebuah arah baru dalam desain pendinginan tetapi bertujuan untuk mencapai hasil yang sangat baik tanpa harus melakukan perubahan desain slot dengan profil akustik yang lebih tinggi. Dalam rangka untuk mencapai hal ini, HIS telah menggunakan sepasang fan yang berukuran 90mm yang menghembuskan udara segar turun ke alumunium heatsink yang berukuran besar pula. Fan ini memiliki desain blade yang bergelombang yang dirancang khusus untuk tujuan peningkatan kecepatan udara.

Desain Heatsink HIS masih terlihat begitu standar tanpa adanya sebuah inovasi, dibekali dengan lima heatpipe yang terhubung ke susunan sirip besar yang berdimensi lebih dari 25cm panjangnya dan 10cm lebarnya, hal ini memang disediakan untuk mengatasi kondisi yang cukup panas untuk kebutuhan overclocking yang luar biasa.

Unit pendingin meluas ke PWM dan memori yang terbuat dari heatsink alumunium anodized didesain secara khusus untuk masing-masing komponen secara merata. Sementara itu, sebuah tulang logam didesain membawa ke tepi PCB untuk memberikan kekakuan tambahan dan mencegah terjadinya warping.

Konektor backplate kartu tetap dalam tata letak referensi dari AMD dengan sepasang DisplayPorts Mini, satu HDMI dan DVI Output tunggal.

Performa
Sebagai kartu grafis yang diciptakan untuk kebutuhan pengguna high-level, perangti HIS ini tentu saja memiliki kinerja yang tinggi. Ia mampu menjalankan seluruh game 3D terbaru dengan detail dan resolusi yang tinggi. Sayang, ia boros daya dan terasa cukup panas memang.

Spesifikasi dan Harga HIS Radeon HD 7970 3GB Ice Q X2
Model : 7970 HIS IceQ X2 3GB GDDRS
Alat Pendingin : IceQ X2
Chipset : Radeon HD 7970 Series
Core Clock : 1000 MHz
Memory Clock : 6000 MHz
Kapasitas RAM : 3072 MB GDDR5
Memory Bus : 384 bit
Bandwidth : 249.6 GB/s
Antarmuka : PCI Express x16 (PCI Express 3.0)
Keluaran : 2x Mini DisplayPort/HDMI/Dual link DVI
Kotak Dimensi : 189 x 250 x 78 mm
Resolusi Max : 4096 x 2160 per Display (DisplayPort 1.2), 2560 x 1600 per Display (Dual Link DVI), 2048 x 1536 per display (VGA)
Power Supply : 500 Watt
DirectX : 11
Open GL : 4.2
Fitur : Eyefinity, AMD HD3D, Dukungan HDCP
Harga : Rp 4.900.000

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : HIS Radeon HD 7970 3GB Ice Q X2, Update GPU Pada Seri IceQ X

0 comments:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya