Seri Galaxy Note milik Samsung memang kian diminati dan gemari oleh para pecinta ponsel berlayar besar atau biasa disebut dengan phablet. Spesifikasi yang ditwarkannya pun tidak main - main. Kabar gembira pun datang bahwa Samung akan segera menghadirkan Samsung Galaxy Note 3 yang sedang di rumorkan akan menggunakan prosesor teranyar milik Qualcomm.
Prosesor yang kabarnya akan disematkan pada Samsung Galaxy Note 3 adalah Snapdragon 800. Padahal sebelumnya banyak beredar bocoran mengenai kemampuan chipset ini yang diklaim asih dibawah Exynos 5 Octa milik Samsung.
CPU yang akan mengiringinya adalah Quad-Core Krait 400 yang memiliki clock speed 2.3GHz. Di tunjang juga dengan adanya GPU Adreno 330. Kabarnya Chip CPU ini mendukung video playback 4k. Satu kemampuann yang tidak dimiliki Exynos terhadap Snapdragon 800 adalah Integrasi Radio LTE.
Beberapa bocoran lainnya adalah layarnya yang akan mengusung ukuran 6 inci, RAM 2GB dan Kamera 13MP, namun itu semua belum pasti.
0 comments:
Posting Komentar