Salah satu perusahaan ponsel asal Cina, Xiaomi kembali menghadirkan salah satu ponsel terbaru mereka yang diberi nama Xiaomi Hongmi 1s. Smartphone ini bakal hadir dengan spesifikasi cukup mewah mengusung prosesor quad core. Tak cuma itu saja, banderol harga yang ditawarkan oleh smartphone tersebut juga begitu terjangkau yakni hanya 1,5 Jutaan saja. Seperti apa fitur dan spesifikasi ponsel ini. Kita simak selengkapnya disini.
Tak hanya itu saja, Xiaomi Hongmi 1s juga telah didukung dua buah lensa kamera masing-masing kamera utama beresolusi 8 megapixel bukaan f/2.2 plus fitur auto-focus dan LED flash dan dapat merekam video resolusi video 1080p. Di bagian depan terdapat pula kamera depan resolusi 1,6MP untuk kebutuhan video panggilan.
Memori penyimpanan untuk menopang keperluan penyimpanan data adalah memori internal kapasitas 8 GB dengan perluasan memori eksternal microSD hingga kapasitas 32 GB. Sistem operasi yang dijalankan yakni OS Android 4.3 Jelly Bean dengan antarmuka MIUI v5.
Dimensi bodi Xiaomi Hongmi 1s yakni 137 x 69 x 9.9mm dengan bobot 158 gram. Fitur-fitur lain seperti Dual SIM (GSM dan 3G), konektifitas ada WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0dan GPS serta didukung oleh pasokan daya baterai kapasitas 2000mAH.
Xiaomi Hongmi 1s bakal mulai diadakan pre-order di negaranya, Cina pada 20 Februari 2014 sekarang. Harganya 799 Yuan atau apabila dirupiahkan akan berada di kisaran harga Rp. 1,56 jutaan.
0 comments:
Posting Komentar