Berita Seputar Teknologi, Komputer, Hardware, Software, Gadget, Ponsel

Minggu, 12 Januari 2014

SpeedUp Pad 7.85, iPad Mini Quad Core Rasa Lokal

Selama ini, desain tablet kurang diperhatikan. Tampilan tablet antar merek menjadi mirip.  SpeedUp terlihat cerdik menyiasati kesulitan itu.  Ukuran layar yang 7,85 inci  membuatnya lebih lega.  Selain desain yang bagus, ketipisannya juga patut diacungi jempol.  Padahal kapasitas baterainya cukup besar, 4000 mAh.  Penempatan tombol juga cukup ergonomis. Antarmuka memang masih standar bawaan Android Jelly Bean.  Homescreen tetap terdiri dari lima halaman yang bisa diisi beragam pintasan dan widget.

SpeedUp Pad 7.85 memiliki audio player standar bawaan Jelly Bean yang sederhana dan kurang menarik.  Untung ada equalizer yang berfungsi dengan baik saat didengarkan lewat speaker atau earphone.  Equalizer bawaan Android Jelly Bean terdiri dari 11 pilihan equalizer siap pakai, 5 kanal equalizer manual, plus Bass Boost, 3D effect, dan Reverb. Tak ada radio FM sebagai hiburan alternatif di tablet ini.  Dalam hal audio, tablet ini terbilang kurang ciamik.

SpeedUp Pad 7.85 memiliki kamera belakang yang beresolusi 2 MP dan kamera depan berkualitas VGA.  Hasil foto terlihat baik dan jelas jika jarak dekat.  Rekaman video di luar ruang sedikit lebih baik hasilnya, lebih tajam dengan warna alami.  Video berjalan lancar tanpa tersendat. Di dalam ruang, hasilnya mirip hasil foto dalam ruang, yaitu kurang tajam dan cenderung gelap warnanya.

Bicara kinerja, tak ada yang perlu dikhawatirkan.  Semua aktivitas berjalan lancar dan menyenangkan di tablet ini.  Semua aplikasi dan game bisa berjalan lancar, termasuk saat dilakukan multitasking.  Game-game berat sekelas Asphalt 8 bisa dinikmati dengan mulus dan menyenangkan, termasuk waktu loading yang cukup cepat.  Padahal gambar-gambar 3D-nya sangatlah tajam.

Asal memakai akses internet yang cepat dan stabil, browsing di tablet ini terasa menyenangkan.  Membuka belasan Tab browser sekaligus tak ada masalah.  Tampilan browser  juga lengkap, termasuk animasi dan flash.

Berikut saya sajikan data lengkap spesifikasi dan harga SpeedUp Pad 7.85
Jaringan : Quadband GSM 850/900/1800/1900 MHz, Dual Band HSDPA 900/2100 MHz
Dimensi/Berat : 200 x 135,7 x 7,9 mm / 365 gram
Layar : IPS LCD capacitive touchscreen, 7,85 inci, 768 x 1024 piksel
Sistem Operasi dan Hardware
OS : Android 4.2.2 Jelly Bean
Prosesor : Quad Core MTK 8389 1,2 GHZ
Multimedia
Kamera : Kamera Belakang 2 MP, Kamera Depan VGA, Video Recorder
Audio Player : MP3/WAV/WMA/FLAC/OGG/AAC
Video Player : VOB/RM/MPG/MP4/MKV/DAT/FLV/AVI/3GP/MOV
Konektivitas dan Memori
Koneksi Nirkabel : WiFi, HSDPA/GPRS/EDGE, Bluetooth 2.1
Koneksi Kabel : microUSB 2.0, jack audio 3,5 mm
Memori : Internal 8 GB, 1 GB RAM, slot microSD hingga 32 GB
Messaging : SMS, MMS, Email, IM
Fitur Lain :  GPS Internal, A-GPS, Google Search, Google Maps, Google Play, Accelerometer/ Proximity/Light Sensor, BackUp & Restore, File Manager, Navigation
Baterai : Li-ion 4000 mAh
Harga : 2.499.000

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : SpeedUp Pad 7.85, iPad Mini Quad Core Rasa Lokal

  • Daftar Harga Tablet SpeedUp Murah Terbaru 2013Lagi-lagi pasar tablet Android lokal kedatangan pesaing baru, namanya adalah SpeedUp. Mereka mencoba mencuri perhatian penggemar tablet Android dengan produk-produk baru ...

0 comments:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya