Beberapa waktu yang lalu, Sony Xperia Z1 telah masuk ke pasar Indonesia. Smartphone dengan spesifikasi tangguh tersebut telah bisa dilakukan pre-order bagi anda yang berminat memilikinya. Beberapa Toko-toko Online tanah air membanderol ponsel yang satu ini dengan harga Rp 7.999.000,- atau Rp 8 juta periode 11-20 November 2013.
Sony Xperia Z1 dibalut menggunakan layar berukuran 5 inci resolusi Full HD 1920×1080 pixel. Layar berukuran lapang tersebut membuat aktifitas pengoperasian ponsel lebih nyaman terutama untuk menonton video dan berselancar di dunia gaming.
Dari sisi tenaga pacu, chipset Qualcomm snapdragon 800 yang didalamnya terdapat prosesor dengan clock-speed mencapai 2,2 GHz, RAM 2 GB serta pengolahan grafis GPU dar Adreno 330. Sistem operasi yang dibenamkan yakni OS Android 4.2 Jelly Bean. Xperia Z1 telah memiliki sertifikasi IP55/IP58 yang artinya ponsel tersebut merupakan ponsel anti air yang. Mampu menyelam kedalam air di kedalaman 1,5 meter selama 30 detik.
Beberapa Toko Online tanah air yang sudah melakukan pre-order Sony Xperia Z1 misalnya, Bhineka yang membanderol smartphone tersebut dengan harga 8,5 juta dengan potongan cash-back sebesar 500.000. Cash-back tersebut juga bisa langsung di trade-in dengan mendapatkan satu buah kamera digital.
Bagaimana anda berminat, memiliki smartphone yang satu ini?
harganya bkin pusing gan, susah kebeli nih.hahaha
BalasHapusArtikel yang bermanfaat gan, thanks yah.
BalasHapus