NEC Medias X 06E (ubergizmo.com) |
Sudah tidak aneh pastinya jika anda menemui perangkat komputer dengan cairan sebagai sistem pendinginnya. Namun bagaimana kalau sistem pendingin tersebut ada pada sebuah smartphone, ya, itulah kehebatan smartphone pendatang baru besutan NEC ini yang memiliki nama NEC Medias X 06E. Sekaligus membuatnya menjadi ponsel pintar pertama di dunia dengan sistem pendingin seperti ini.
Menariknya, desain ponsel ini terlihat sangat cantik dan feminim, yang seakan - akan ditujukan untuk kaum wanita, ditambah lagi dengan sebuah aksesoris seperti liontin di bagian atas yang dapat menyalah ketika ada notifikasi.
NEC Medias X 06E ini juga ternyata di bekali dengan spesfikasi hardware yang cukup memuaskan, penggerak utama performanya adalah prosesor Quad-Core berkecepatan 1.7GHz, milik Quadcomm Snapdragon S4 Pro. CPU ini pun diselubungi dengan pipa yang dialiri cairan sebagai pendingin, jadi anda sudah tidak perlu khawatir prosesor ini akan overheating.
Lyarnua cukup bagus dengan ukuran 4.7 Inci beresolusi HD 720p. Ditambah lagi dengan keberadaan kamera berkekuatan sensor 13.1MP. Sayangnya untuk saat ini NEC Medias X 06E hanya beredar di Jepang lewat Operator DoCoMo dan belum ada konfirmasi akan di pasarakan di kancah Internasional.
0 comments:
Posting Komentar