Berita Seputar Teknologi, Komputer, Hardware, Software, Gadget, Ponsel

Minggu, 26 Mei 2013

Asus VivoBook V551, Ultrabook Ber-Chipset Intel Haswell Pertama

Asus VivoBook V551,Intel Haswell,Core i7,DDR3 RAM

Asus baru saja mengumumkan keberadaan Ultrabook terbarunya yang sekaligus memperkenalkan Chipset prosesor Intel yang terbaru, yaitu Intel Haswell. Asus VivoBook V551 pun dipastikan menjadi perangkat pertama yang menggunakan chipset ini. Selain itu, spesifikasi Ultrabook ini juga terbilang cukup tinggi, begitu pun dengan harganya.

Asus VivoBook V551 mengusung layar berukuran 15.6 inci dengan resolusi 1366 x 768 piksel. Resolusi layar tersebut rasanya kurang memuaskan untuk dikelasnya. Sistem pengoperasiannya sudah jelas menggunakan Microsoft Windows 8 dengan tipe sistem 64-bit.

Performanya di tenagai oleh prosesor Intel Core i7-4500U Haswell yang di duetkan dengan RAM DDR3 sebesar 8GB plus kartu grafis milik Nvidia GeForce GT 740M (2GB DDR3). Media penyimpanannya menggunakan sebuah Harddisk berkapasitas 1TB dan SSD berkapasitas 224GB.

Di benamkan juga berbagai fitur dan port koneksi seperti Card Reader, 2 buah port USB 2.0, 1 buah port USB 3.0, HDMI, Microfon, Buetooth 4.0. Lalu ada juga kamera Webcam beresolusi HD dan yang tidak biasa adalah keberadaan DVD Burner, tentu sebuah Disk Drive jarang sekali ditemui pada sebuah perangkat Ultrabook. Sebagai sumber dayanya terdapat baterai 3 cell berdaya 4000mAh.

Mengenai ketersediaan belum di publikasikan secara resmi, namun perihal harga, pihak Asus sudah mengumumkannya, yaitu sekitar 1000 USD atau kisaran kurang dari 10 Juta Rupiah.

Berikut adalah spesifikasi lengkap Asus VivoBook V551 :

Asus VivoBook V551,Intel Haswell,Core i7,DDR3 RAM,Spesifikasi

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Asus VivoBook V551, Ultrabook Ber-Chipset Intel Haswell Pertama

0 comments:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya